Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Perbedaan PAP dan CHAP

http://www.orbit-computer-solutions.com/images/PPPaut2.jpg
Ketika kita melakukan setting koneksi ponsel ke internet seringkali kita menemukan sebuah pilihan untuk setting otentifikasi yaitu PAP dan CHAP. Otentifikasi memiliki peran penting dalam koneksi Point-to-Point (PPP) karena PPP didesain untuk dial-up ketika verifikasi identitas diperlukan. PPP membuat dua protokol untuk otentifikasi yaitu Password Authentication Protocol (PPP) dan Challenge Handshake Authentication Protocol (CHAP). Sebenarnya bagaimana perbedaan antara kedua otentifikasi ini:
a. Password Authentication Protocol (PAP), yaitu prosedur otentifikasi dengan dua langkah yaitu
  • User yang ingin mengakses sistem mengirimkan otentifikasi identitas biasanya user dan password.
  • Sistem mengecek validitas identifikasi dan password dengan cara menerima atau menolak koneksi.
b. Challenge Handshake Authentication (CHAP). adalah protokol otentifikasi three-way-handshaking yang memberikan keamanan yang lebih tinggi dari PAP. Dalam metode ini password akan disimpan secara aman dan tidak pernah dikirimkan secara online.
Ok, mungkin sudah cukup jelas perbedaan antara kedua otentifikasi ini, semoga tulisan ini dapat bermanfaat