Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Penyebab printer canon pada saat narik kertas masuk semua atau miring

Pernahkan anda menjumpai kondisi seperti judul diatas? pada saat mau ngeprint kertasnya masuk secara miring atau bahkan semua kertas yang ada di tray masuk semua tanpa basa-basi, he….Biasanya hal tersebut terjadi pada printer jenis canon. Walaupun printer lain juga banyak yang kaya gitu, tetapi kebanyakan memang terjadi pada printer canon. Jika ternyata hal tersebut terjadi pada printer anda, maka jangan buru-buru bawa ke tukang service, karena sebenarnya anda bisa memperbaiki sendiri, dengan syarat anda mau sedikit berusaha membongkar printer yang rusak tersebut.

Printer yang rusak tersebut diakibatkan karena as pada role karet patah. Hal ini yang menyebabkan printer tidak bisa bekerja secara sempurna. Bahkan kadang kala printer malah tidak mau menarik kertas sama sekali. As penggulung tersebut memang terbuat dari plastik, jadi sangat mudah dan potensi untuk patah sangat besar.

Untuk mengatasinya bongkar Printer tersebut, lepaskan casing / body plastic.
Perhatikan baut/skrup yang mengunci casing, kemungkinan ada yang tetutup body lain (tersembunyi) terutama yg berseri MP.
Perhatikan juga klemnya yang tebuat dari plastic, jika ada congkel perlahan-lahan dengan Obeng. Hati-hati jangan sampai patah.
Sesudah casing/body plastic dilepas akan terlihat karet penarik kertas beserta plastiknya, lalu buka skrup sensor kertas.Jangan lupa melepaskan Per penekan kertas. Perhatihan gambar berikut:















Untuk mengganti as yang patah, sebaiknya qta gunakan skrup (gunakan skrup kecil yah) agar dapat bertahan lebih lama


 
klo udah, pasang kembali pemutar kertasnya pada posisi semula dan silahkan dicoba printnya, insya Allah akan berfungsi dengan baik lagi....